Sunday, March 11, 2012

Investasi .......

Sekarang semua orang membicarakan INVESTASI. Dimana mana INVESTASI. Minggu lalu ketemu agen Asuransi Pendidikan pun, dia menawarkan INVESTASI. Padahal, keinginannya sederhana. Mau menabung buat sekolah anak anak.:)

Membeli rumah adalah INVESTASI. Betul. Membeli saham adalah INVESTASI. Betul (kalo ga koreksi itu juga...). Beli Emas itu INVESTASI. Betul. Tapi gimana kalo sekarang kita beli bensin berjerigen jerigen dan kita simpen di rumah sebelom nanti harganya naik melambung tinggi? Apakah itu INVESTASI? .. hehe...hati hati, bisa dibilang nimbun BBM nanti ...:)

Ayah mertua saya selalu menyarankan membeli barang yang kualitasnya bagus (baca : produk Eropa). Katanya itu adalah INVESTASI. Masa sih? Betul...karena dengan membeli barang dengan kualitas yang bagus, biaya pemeliharaan dapat ditekan dalam jangka panjang, alias berhemat....INVESTASI juga kan?

Beli Condotel INVESTASI. Beli Kondominium INVESTASI. Beli Villa INVESTASI...dimana mana mana INVESTASI... dan seterusnya dan seterusnya... Tapi darimana saya punya uang sebanyak itu untuk INVESTASI ya? karena semuanya membutuhkan Modal yang tidak sedikit...

----

Tapi sekarang, ada INVESTASI yang murah (tapi ga mudah), meriah (tapi susah), yaitu INVESTASI BERBUAT BAIK. Investasi ini tidak membutuhkan modal yang besar, hanya butuh keiklasan dan yang pasti, harus sering latihan....jujur dan tanpa pamrih. Dibarengi kesabaran dan kejujuran... saya yakin... INVESTASI ini akan berbuah manis di kemudian hari.........

Percaya lah....saya sudah mengalaminya...

"DO OUR BEST, and LET GOD DO THE REST'.......

No comments: